Allah Always There in Our Heart




Terkadang, hidup ini memang susah dimengerti. Hidup yang memang penuh dengan lika-liku penderitaan, masalah demi masalah yang memang datang menimpa setiap individu yang ada, dengan  segala kepedihan, keperihan, dan merasa ketidak adilan. Seolah tak sanggup lagi untuk menjalani kehidupan ini dan berlari untuk meninggalkan semua yang menimpa diri yang tak sanggup untuk menahan beban kehidupan yang telah dibebankan. Tapi, ingatkah kalian bahwa masih ada sebuah kenikmatan yang dimilki oleh setiap insan yang tak pernah disadari dan hanya dilewati? Allah, ya Dialah Allah Azza Wajalla, sebuah kenikmatan yang kecil namun sangat bermakna besar ketika kita mampu mensyukuri nikmat yang kecil dan ringan itu. Ingatkah kalian siapa yang Maha Adil? Ingatkah kalian siapa yang Maha Pencipta? Ingatkah kalian siapa yang Maha Kuasa? Semua kepedihan, keperihan, cobaan, dan tangisan ialah hanya datang dariNya untuk menguji keimanan dan ketangguhan kita untuk menjalani kehidupan yang lebih baik lagi. Yakinlah, bahwa setiap masalah yang datang, akan ada sebuah hikmah yang ikut bersamanya. Dan yakinlah bahwa rencana Allah slalu indah, meskipun sekarang menderita dan penuh dengan tangisan, tapi sadarlah bahwa Allah slalu bersama hambanya kapanpun, dimanapun, dan bagaimanapun keadaannya, Allah slalu ada di hati ini. Sabar, lapang dada, tawakal, dan ikhlas. Sebuah kunci kebahagiaan yang ringan namun sangat sulit dijalankan. Dan memang, semua itu tak mudah dilakukan. Oleh karena itu orang yang hebat adalah orang yang mampu bertahan dalam kepedihan dengan penuh keikhlasan dan kesabaran. Untuk bisa melakukan semua itu, kita hanya bisa melakukan tiga hal, yaitu dengan berdoa, usaha, dan yang terpenting adalah menyerahkan segalanya hanya kepada Allah yang Maha Kuasa. Karena Dia yang mengatur jalan kehidupan manusia, dan menentukan setiap takdir yang akan kita jalani nanti. Satuhal yang terpenting, yakinlah, kau tak pernah sendiri, karena kau masih memiliki kenikmatan yang tak terduga dengan sebuah keimanan. Allah, ya Allah slalu bersama hati ini dan menenangkannya dengan setiap kalimat-kalimat yang menyebut namaNya.

Comments

Popular posts from this blog

Tutorial Lengkap Cara Menanam Selada Hidroponik Sistem Sumbu Sederhana

Goresan Krayon di Atas Putih Abuku (Part I)